logo-patner

Informasi Teknis



KONFIGURASI ON-GRID (GRID-TIED)

on grid solar

Konfigurasi on-grid diperuntukan bagi pelanggan di daerah yang telah terjangkau PLN. Pada konfigurasi ini, sistem PLTS atap akan berjalan paralel dengan PLN dan dengan demikian mengurangi penggunaan listrik dari PLN. Output sistem akan disesuaikan dengan karakteristik listrik PLN dan akan otomatis mati bila terjadi gangguan PLN. Konfigurasi on-grid tidak dapat berfungsi sebagai pengganti genset, kecuali apabila ditambah dengan baterai.

KONFIGURASI OFF-GRID

off grid solar

Konfigurasi off-grid diperuntukan bagi pelanggan di daerah terpencil. Pada konfigurasi ini, sistem PLTS dirancang untuk menggunakan komponen yang dapat berfungsi independen, tanpa referensi tegangan listrik dari PLN. Output sistem tetap kami sesuaikan dengan standar nasional Indonesia agar sesuai untuk aplikasi pelanggan.

MODUL SURYA / FOTOVOLTAIK


Modul surya adalah komponen utama sistem PLTS yang berfungsi untuk merubah cahaya menjadi listrik DC melalui efek fotovoltaik. Selain hanya memakai produk dari pabrik Tier-1, Xurya juga menerapkan standar keselamatan dan performa yang ketat pada semua modul yang kami gunakan, termasuk SNI dan standar IEC yang terkait.
Partners

logo-patner
logo-patner
logo-patner
logo-patner
logo-patner

INVERTER


Fungsi utama inverter PLTS adalah merubah arus DC dari modul menjadi arus AC agar dapat dikonsumsi. Xurya menerapkan standar keselamatan dan performa yang ketat pada semua inverter kami, termasuk SNI, standar IEC yang terkait, dan peraturan PLN. Demi kenyamanan anda, kami hanya memilih inverter modern yang secara otomatis menyesuaikan output dengan PLN, dan otomatis mati bila ada gangguan jaringan.
Partners

logo-patner
logo-patner

IOT & SISTEM MONITORING


Bagi pelanggan yang ingin memantau kinerja sistem mereka secara real-time, Xurya bekerja sama dengan Solar-Log(TM) dari Jerman untuk melengkapi seluruh sistem kami dengan IoT dan sistem monitoring berbasis web.
Partners :

logo-patner
logo-patner
logo-patner

MOUNTING & INSTALASI


Instalasi yang baik dimulai dari kualitas SDM yang mumpuni. Untuk itu, kami bekerja sama dengan rekan-rekan EPC solar yang telah terbukti keterampilannya. Metode pemasangan akan tergantung dari atap anda demi mengurangi resiko bocor: kami memakai ballasted mounting pada atap dak, kaki-L pada atap zincalum bermur, dan kaki cliplock pada atap zincalum spandeck.
Partners :

logo-patner
logo-patner
logo-patner
logo-patner
logo-patner
logo-patner
logo-patner
logo-patner